PEMBENTUKAN TIM PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS PA LAHAT
Lahat, | pa-lahat.go.id
Rabu. 09 Maret 2022. Pengadilan Agama Lahat melaksanakan Rapat Pembentukan Tim Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Agama Lahat yang bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Lahat pukul 14.00 WIB s.d. selesai.
Rapat dibuka oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Lahat, YM Bapak Bakhtiar, S.H.I., M.H.I., untuk memimpin rapat selaku Ketua Tim Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Agama Lahat dan juga didampingi Hakim PA Lahat, YM Bapak Drs. Nusirwan, S.H., M.H., bersama Pranata Komputer PA Lahat, Bapak Benny Wilson Saputra, S.Kom. Adapun yang berlaku sebagai Notulis Rapat yaitu Sekretaris PA Lahat, Bapak Hendri Suryana, S.Ag., dan didampingi oleh Panitera PA Lahat, Bapak Drs. Sahim.
Rapat dihadiri oleh seluruh Aparatur Pengadilan Agama Lahat mulai dari Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, dan PPNPN/TKS PA Lahat.
Wakil Ketua PA Lahat, YM Bapak Bakhtiar, S.H.I., M.H.I., . menuturkan “untuk mencapai ZI, diperlukan kerjasama Tim. Mustahil akan berhasil dalam ZI, jika kita tidak mampu menjaga kekompakan serta kinerja secara tim sesuai tanggung jawab masing-masing. Saya yakin, Bismillah…..dengan keadaan SDM PA Lahat yang berkualitas, InshaAllah kita akan mampu meraih ZI juga memperoleh predikat WBK dan WBBM”,
Rapat Koordinasi dan Pembentukan Tim ZI PA Lahat ini membahas persiapan dan koordinasi pembentukan per area "Area I. Manajemen Perubahan, Area II Penataan Tatalaksana, Area III. Penataan Manajemen SDM, Area IV. Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Area V. Penguatan Pengawasan, Area VI. Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik."
Sebelum rapat ditutup. Wakil Ketua PA Lahat dengan penuh semangat dan bahagia, meyakini Zona Integritas di PA Lahat inshaAllah akan berhasil dan sukses pada tahun 2022.
Ak/Red_PA-Lahat